Sudah bukan rahasia lagi kalau menggunakan sunscreen merupakan langkah penting dalam perawatan kulit. Namun menggunakan sunscreen tidak bisa asal pilih saja. Terdapat panduan khusus dalam memilih sunscreen, supaya lebih sesuai dengan jenis dan permasalahan kulit kamu. 

Sebab memilih sunscreen yang tepat, dapat memberikan perbedaan besar dalam efektivitas perlindungannya serta kenyamanan penggunaan. Tapi yang jadi pertanyaan, bagaimana panduan memilih sunscreen yang tepat? Nah mari kita kupas panduannya pada penjelasan berikut. 

  1. Perhatikan SPF Sunscreen 

Pasti kamu sudah tidak asing lagi bukan dengan istilah SPF? Tapi kamu tahu nggak sih SPF itu sebenarnya apa? Jadi SPF adalah singkatan dari Sun Protection Factor, yaitu ukuran untuk mengetahui durasi berapa lama sunscreen dapat melindungi kulit dari paparan sinar matahari. Pada cuaca panas seperti di Indonesia, minimal SPF yang disarankan adalah SPF 30. SPF 30 dapat melindungi kulit selama 300 menit dan menangkal 97% sinar UV. Namun untuk aktivitas outdoor, SPF yang disarankan adalah SPF 50 yang mampu bertahan selama 500 menit dan menangkal sinar UV hingga 98%. 

  1. Pilih Sunscreen dengan “Broad Spectrum”

Selain SPF, panduan memilih sunscreen yang tidak bisa diabaikan adalah sunscreen dengan broad spectrum. Artinya, kamu harus memilih sunscreen dengan spektrum luas yang dapat melindungi kulitmu dari sinar UVA dan UVB. 

SPF saja hanya mampu melindungi kulit dari sinar UVB. Akan tetapi, kulit butuh perlindungan juga dari sinar UVA. Nah untuk mendapatkan perlindungan dari kedua sinar tersebut, kamu harus memilih sunscreen dengan lambang PA +++. Lambang ini mengindikasikan bahwa sunscreen yang kamu gunakan dapat melindungi kulitmu dari sinar UVA juga. 

Salah satu rekomendasi sunscreen dengan PA+++ yang bisa kamu coba yaitu HNH sunscreen lightening pink. Sunscreen ini dapat melindungi kulitmu dari sinar UVA dan UVB dengan lebih maksimal. Tidak hanya memberikan proteksi, sunscreen lightening pink juga mengandung alpha arbutin yang efektif untuk mencerahkan kulit dan menyamarkan flek hitam. Selain itu, sunscreen ini juga memberikan efek tone up, jadi kamu tidak perlu takut kulit kusam karena sinar matahari. 

Baca Juga Artikel Lainnya:

  1. Kenali Jenis dan Permasalahan Kulit

Banyak orang malas pakai sunscreen karena sensasinya yang gerah dan rawan membuat kulit berjerawat. Padahal hal ini bisa dicegah, jika kamu memilih sunscreen yang tepat. Supaya kamu tidak salah pakai sunscreen, berikut panduan memilih sunscreen sesuai jenis kulit: 

Kulit Kering

Kulit kering membutuhkan perawatan kulit yang melembapkan. Pilihlah sunscreen dengan bahan-bahan pelembap seperti hyaluronic acid, glycerin, atau ceramide. Supaya lebih menghidrasi, kamu bisa pilih sunscreen dengan tekstur lebih tebal seperti pudding atau cream. Hindari juga sunscreen yang mengandung alkohol agar tidak membuat kulitmu semakin kering. 

Kulit Berminyak dan Berjerawat 

Berbanding terbalik dengan kulit kering, kulit berminyak atau berjerawat lebih disarankan memilih sunscreen dengan tekstur ringan. Akan lebih baik lagi, jika sunscreen yang digunakan juga dapat mengontrol minyak. Contohnya yaitu HNH Sunscreen Acne. 

Mengandung bahan utama tea tree oil, sunscreen ini dapat membantu mengontrol minyak dan juga berfungsi sebagai antiseptik yang melawan bakteri penyebab jerawat. Formulanya yang non comedogenic, membuat sunscreen ini cocok untuk kulit kamu yang rentan bruntusan dan berjerawat. Tentunya proteksi yang diberikan dalam HNH Sunscreen Acne juga sudah cukup tinggi yaitu SPF 30 PA+++. Jadi mampu melindungi kulitmu dari sinar UVA dan UVB. 

Kulit Kombinasi

Memilih sunscreen untuk kulit kombinasi bisa jadi sedikit tricky. Sebab formula yang digunakan harus seimbang. Pilih formula sunscreen yang tidak terlalu berat atau berminyak, tetapi juga cukup melembapkan untuk digunakan di area kulit kering. Gunakan sunscreen berbasis lotion, yang cukup ringan tetapi juga melembapkan. Untuk penggunaannya, kamu bisa aplikasikan sunscreen dengan tekstur ringan di area T-zone untuk mengontrol minyak, sedangkan sunscreen dengan tekstur lebih berat pada area kulit yang kering.

Kulit Sensitif

Memilih sunscreen untuk kulit sensitif harus ekstra hati-hati. Kalau tidak, bisa berpotensi mengiritasi kulit. Pilihlah sunscreen dengan bahan lembut yang tidak mengandung alkohol ataupun parfum, serta ingredients yang dapat menenangkan kulit. Contohnya aloe vera dan calendula. 

  1. Perhatikan Bahan yang Digunakan 

Ketika memilih sunscreen, teliti juga bahan yang digunakan. Jangan sampai sunscreen yang kamu pakai tidak memberikan proteksi apapun, dan malah berujung sia-sia. Umumnya sunscreen dengan proteksi yang baik mengandung bahan seperti zinc oxide, titanium dioxide, dan oxybenzone. Selain kandungan tersebut, teliti juga kandungan lain terutama kandungan yang cenderung berpotensi mengiritasi kulit seperti alkohol dan perfume

Itu dia panduan memilih sunscreen yang tepat. Gimana, sekarang kamu sudah tidak bingung lagi kan memilih sunscreen yang cocok untuk kulit kamu. Kalau kamu masih ada pertanyaan, kamu bisa konsultasi dengan dokter, caranya klik link di bio instagram HNH Skincare. 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Kamu bisa Konsultasi Gratis dengan mengisi form ini!